Kalsel.radigfamedia.online, Banjarbaru – Dalam rangka memeriahkan Kalsel Expo 2024, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Kebun Raya Banua mempersembahkan booth unik dengan konsep tumbuhan lumut, memberikan pengalaman seolah-olah pengunjung berada dalam sebuah terarium atau akuarium. Plt Kepala UPTD Kebun Raya Banua, Adilla Redha Yanti, mengungkapkan bahwa tumbuhan lumut yang dipamerkan merupakan tumbuhan asli yang telah diuji ketahanannya, sehingga pengunjung dapat menikmati keindahan alam secara lebih nyata.
Kebun Raya Banua Hadirkan Booth Tumbuhan Lumut di Kalsel Expo 2024 - Foto Humas |
“Ini adalah lumut asli yang telah kami tes terlebih dahulu ketahanannya, sehingga dapat lebih terasa keindahannya,” jelas Adilla saat ditemui di Banjarbaru, Rabu (18/9/2024).
Selain lumut, booth Kebun Raya Banua juga menampilkan berbagai tumbuhan konservasi lainnya, seperti anggrek, tanduk rusa, hingga beberapa tanaman langka khas Kalimantan Selatan, yang dihadirkan untuk memperkenalkan keanekaragaman hayati kepada masyarakat yang hadir di Kalsel Expo 2024.
Kebun Raya Banua yang memiliki luas 100 hektar merupakan pusat konservasi tumbuhan di Kalimantan Selatan dan terus dikembangkan untuk memberikan manfaat, baik secara langsung maupun tidak langsung, bagi masyarakat dan pelestarian lingkungan. Adilla menegaskan bahwa dukungan penuh dari Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor, serta Ketua TP PKK Kalsel, menjadi dorongan kuat untuk memastikan Kebun Raya Banua terus berperan dalam menyelamatkan keanekaragaman hayati di wilayah tersebut.
“Dengan dukungan Gubernur Kalimantan Selatan serta Ketua TP PKK Kalsel, Insya Allah Kebun Raya Banua akan terus bermanfaat untuk menyelamatkan keanekaragaman hayati tumbuhan,” tutup Adilla.
Booth inovatif dari Kebun Raya Banua di Kalsel Expo 2024 ini diharapkan dapat menarik perhatian pengunjung dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya konservasi lingkungan dan tumbuhan langka di Kalimantan Selatan.