Kalsel Radigfa Media

"Seribuan" Moment Mempererat Kekompakan dan Silaturahmi Sub Wilayah I Ikahimatika Wilayah V di Bulan Suci Ramadhan

Kalsel.radigafamedia.online, Banjarmasin - Dengan mengangkat tema "Harmoni Ramadhan: Kebersamaan Dalam Kebaikan" Sepucuk Rindu di Bulan Ramadhan (Seribuan) Kembali di gelar Sub Wilayah I Ikahimatika Wilayah V pada Minggu (31/3/2024).

Silaturahmi Sub Wilayah I Ikahimatika Wilayah V Kalimantan di Bulan Suci Ramadhan - Foto Istimewa 


Adapun Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan menjadi saksi dari kehangatan dan kebersamaan antara anggota himpunan dari Sub Wilayah I, yang meliputi wilayah Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara. 

Kegiatan yang dihelat di Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan menjadi panggung bagi anggota himpunan, terutama para pengurus yang baru saja dilantik, untuk saling bertatap muka dan mengenal satu sama lain lebih dekat. Dengan penuh antusiasme, mereka berbagi cerita, pengalaman, dan harapan untuk masa depan himpunan mereka.

"Pertemuan ini adalah kesempatan yang sangat berharga bagi kami untuk mempererat hubungan dan kerekatan di antara kami. Dengan saling mengenal satu sama lain lebih baik, kami yakin dapat bekerja sama dengan lebih efektif untuk mencapai tujuan bersama," ungkap Ahmad Haris Prabowo. S selaku Koordinator Sub Wilayah I Ikahimatika Wilayah V.

Atmosfir kekeluargaan sangat kental terasa di dalam acara ini, di mana tidak hanya ada pertukaran ide-ide segar, tetapi juga dukungan dan semangat untuk membangun himpunan yang lebih kuat dan solid. Para pengurus himpunan pun tidak melewatkan kesempatan ini untuk menguatkan komitmen mereka dalam memajukan himpunan dan melayani anggota dengan lebih baik.

"Dengan semangat persaudaraan yang kami rasakan di sini, kami yakin bahwa keterikatan antar himpunan di Sub Wilayah I akan semakin kokoh. Kami siap untuk menghadapi tantangan di masa depan dengan kebersamaan dan gotong royong," tambah Ahmad Haris Prabowo. S.

Selain itu dirinya juga berharap semoga kegiatan silaturahmi ini tidak hanya menjadi momen berharga dalam bulan Ramadhan, tetapi juga menjadi pijakan untuk membangun solidaritas yang akan terus terjaga dan diperkuat di masa yang akan datang. 

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak