Kalsel.radigfamedia.online, Banjarbaru – UPTD Museum Lambung Mangkurat Provinsi Kalimantan Selatan sukses menyelenggarakan Festival Budaya Nusantara 2024 yang berlangsung selama empat hari, mulai dari 1 hingga 4 Oktober 2024. Acara ini ditutup dengan pagelaran seni tradisional wayang Banjar oleh dalang Radiman di halaman Museum Lambung Mangkurat, Banjarbaru, Sabtu (5/10/2024).
![]() |
Festival Budaya Nusantara 2024 Sukses Digelar, Wayang Banjar Tutup Rangkaian Acara di Museum Lambung Mangkurat - Foto Humas |
Kepala UPTD Museum Lambung Mangkurat, M. Taufik Akbar, mengungkapkan rasa syukurnya atas tingginya antusiasme masyarakat dalam memeriahkan festival yang bertajuk Gerbang Nusantara.
"Kami sangat bersyukur, masyarakat sangat antusias untuk turut memeriahkan festival ini. Berbagai kegiatan telah kami selenggarakan, termasuk Pameran Temporer Jalur Rempah, Lomba Tari Kreasi Tradisional, dan belajar bersama tentang pembuatan kain sasirangan serta anyaman purun," ujar Akbar.
Selain itu, festival ini juga menghadirkan lomba menyanyi lagu Banjar, tradisi Baayun Maulud, pembuatan video profil Museum, serta berbagai kegiatan lain yang menampilkan keunikan budaya lokal. Puncak acara diwarnai oleh pagelaran wayang Banjar, yang semakin memperkuat nuansa tradisi dan budaya Kalimantan Selatan.
Akbar menambahkan bahwa festival ini merupakan salah satu langkah Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, sesuai arahan Gubernur Sahbirin Noor, untuk melestarikan dan mempromosikan kekayaan seni dan budaya lokal.
"Festival Gerbang Nusantara menjadi wadah bagi kita untuk memperkenalkan seni dan budaya Kalimantan Selatan kepada seluruh lapisan masyarakat, terutama generasi muda," lanjutnya.
Ia berharap di tahun mendatang, penyelenggaraan festival ini bisa lebih ditingkatkan dengan beragam perlombaan dan pagelaran seni tradisional yang sesuai dengan perkembangan zaman, sehingga generasi muda semakin tertarik untuk berperan aktif dalam melestarikan budaya.
"Dengan demikian, seni dan budaya kita akan tetap hidup dan berkembang di masa depan," tutup Akbar.