Gubernur Kalsel Apresiasi HIPMI atas Kontribusi dalam Pembangunan Ekonomi Banua - Foto MC Kalsel |
Kalsel.radigfamedia.online, Banjarmasin – Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin, menyampaikan apresiasi atas kontribusi Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kalsel dalam mendorong pembangunan ekonomi di Banua.
Hal ini disampaikan melalui Staf Ahli Ekonomi Pembangunan, Agus Dyan Nur, dalam acara pembukaan Musyawarah Daerah (Musda) XVI HIPMI Kalsel 2024 yang berlangsung di salah satu hotel di Banjarmasin, Pada Senin (16/12/2024).
Dalam sambutannya, Agus menyebutkan bahwa HIPMI Kalsel telah menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam berbagai upaya untuk memperkuat perekonomian Kalimantan Selatan, termasuk dalam menciptakan lapangan kerja dan pengembangan kewirausahaan.
“Dengan semangat mudanya, saya berharap HIPMI Kalsel dapat terus mendorong inovasi dan penguatan ekonomi di Banua kita, terutama melalui pengembangan UMKM dan hilirisasi industri,” ujar Agus.
Agus juga menekankan pentingnya kolaborasi yang erat antara Pemprov Kalsel dan HIPMI dalam menciptakan ekosistem yang mendukung usaha di daerah. Ia menyoroti beberapa fokus utama yang perlu ditekankan, yaitu:
- Akses permodalan bagi pelaku usaha,
- Mendorong inovasi di sektor ekonomi,
- Peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM),
- Mendukung pengembangan UMKM sebagai penggerak ekonomi lokal.
“Kolaborasi ini adalah kunci dalam menciptakan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. Dengan sinergi, kita dapat membangun ekosistem yang memungkinkan pengusaha muda berkembang dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” lanjut Agus.
HIPMI Kalsel diharapkan terus menjadi motor penggerak dalam memajukan ekonomi daerah, khususnya dengan mengoptimalkan potensi lokal.
Dalam acara ini, HIPMI juga diajak untuk berperan lebih besar dalam menyokong berbagai program pembangunan daerah, baik melalui pengembangan usaha kreatif maupun hilirisasi hasil-hasil industri di Kalsel.
Melalui Musda XVI ini, Pemprov Kalsel berharap HIPMI dapat menghasilkan rencana kerja yang inovatif dan mampu bersinergi dengan pemerintah demi mewujudkan Banua yang lebih maju dan sejahtera.